Sinopsis Film : The Old Guard (2020)

Pasukan pemburu kejahatan yang hidup abadi

 

Film : The Old Guard (2020)

Merupakan film yang diadaptasi dari komik dengan judul yang sama. Film ini digarap oleh Gina Prince-Bythewood, sutradara asal Amerika Serikat yang terkenal menyutradarai film Love & Basketball (2000).

 

Film ini dibintangi oleh Charlize Theron yang juga menjadi produser difilm ini, dan mendapat respon positif dari para kritikus. Selain itu juga masuk dalam jajaran "10 Film Paling Populer Netflix"

 

Sinopsis :

Berkisah tentang sebuah kelompok yang mana mereka tidak bisa mati, ya, mereka hidup abadi selama berabad-abad. Pasukan itu terdiri dari Nicky, Joe dan Booker yang dipimpin seorang wanita bernama Andy. Pasukan mereka bertambah satu yang merupakan seorang militer bernama Neil.

 

Mereka memiliki kekuatan yang membuat mereka abadi, tidak bisa mati meski terluka sangat parah.

 

Selama berabad-abad, mereka menjadi pasukan bayaran untuk melindungi dunia dari kejahatan. Suatu hari, saat sedang bertugas, kemampuan mereka terbongkar. Mereka kini diincar oleh pihak-pihak jahat untuk dieksploitasi demi keuntungan pribadi.

 

Review :

Sebagai orang yang belum baca komiknya, film ini menyajikan sesuatu yang fresh dari film aksi lainnya.

 

Diawal kita udah disajikan sosok Charlize Theron yang mencuri perhatian dengan rambut pendeknya. Bukan cuma itu, aktingnya juga keren banget!

Pemeran lainnya juga keren, dan terkadang malah mengundang tawa karena ketengilan mereka.

 

Cerita yang dihadirkan gak biasa, karena pemerannya adalah manusia abadi. Hal ini tentu membuat kita juga mendalami bagaimana rasanya menjadi manusia abadi. Gak enak!

 

Overall, film ini sangat menarik apalagi untuk kamu pecinta film aksi, meski untuk plotnya sendiri terdengar kurang masuk akal. Soundtracknya juga asik-asik loh!

 

FYI : Film ini bakal ada sekuelnya!

Rating pribadi : 8/10

 

Berikut komentar netizen tentang film ini di media sosial:

ini film terbaik di tahun 2020 yg sudah saya tonton

 

parah sih charlize theron 😭, keren😭

 

Film yg cm bagus di awal... Sisa nya standar... Kurang malah

 

Genre : Aksi, Petualangan, Fantasi

Duration : 2 jam 5 menit

Rating IMDb : 6.7/10


0 Response to "Sinopsis Film : The Old Guard (2020)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE