Sinopsis dan Review Film : Yang Tak Tergantikan (2021)

Mengisahkan seorang wanita bernama Aryati yang merupakan ibu tunggal yang berpisah dari suaminya. Ia kemudian membesarkan tiga anaknya sendirian.

 


Film : Yang Tak Tergantikan (2021)

Merupakan film drama Indonesia yang tayang perdana hari ini bersamaan dengan serial "WandaVision" di Disney+ yang dibintangi oleh Lulu Tobing, Dewa Dayana, Yasmin Jasem, dan Maisha Kanna.

 

Sinopsis :

Mengisahkan seorang wanita bernama Aryati yang merupakan ibu tunggal yang berpisah dari suaminya. Ia kemudian membesarkan tiga anaknya sendirian.

Memiliki anak yang sudah menginjak remaja membuat pemikiran mereka makin kritis dan dan mulai mempertanyakan alasan mengapa orang tua mereka bercerai.

Dari sinilah, mulai timbul konflik batin antara anak dan ibu.

 


Review :

Film Indonesia yang pertama kali Mimin tonton di tahun 2021 ini.

Dari awal muncul trailernya, film ini udah bikin Mimin penasaran. Mengangkat tema keluarga dengan cerita yang sederhana dan relate dikehidupan sehari-hari.

Karakternya memiliki peran mereka masing-masing dalam mengembangkan cerita. Mulai dari manis, hangat hingga mulai panas ketika konflik muncul.

Karakter paling menonjol bagi Mimin adalah Lulu Tobing (cantik banget woi!) yang berhasil menjadi sumber kehidupan bagi karakter lain.

Namanya hidup sebagai single parents bukanlah hal yang mudah, ditambah anak-anak yang sudah beranjak dewasa dan penuh rasa penasaran, dan masalah-masalah tersebut harus dihadapi bukan dihindari.

Film ini sangat cocok ditonton bareng keluarga, banyak pesan moral yang disampaikan.

 

Genre : Drama

0 Response to "Sinopsis dan Review Film : Yang Tak Tergantikan (2021)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE