Sinopsis dan Review Serial: War of the Worlds (2020)

Berlatar di Prancis, Mengikuti perjuangan sejumlah orang yang selamat yang dan harus bekerja sama setelah mengalami serangan berskala apokaliptik dari makhluk ekstra-terestrial.

 


Serial: War of the Worlds

serial berjudul War of the Worlds, serial ini mengangkat tema tentang invasi makhluk luar angkasa.

Berlatar di Prancis, Mengikuti perjuangan sejumlah orang yang selamat yang dan harus bekerja sama setelah mengalami serangan berskala apokaliptik dari makhluk ekstra-terestrial. Berdasarkan kisah abadi H.G. Wells, serial ini ditulis dan dibuat oleh pemenang BAFTA Award, Howard Overman (Misfits, Crazyhead, Merlin).

 

Sinopsis:

Seorang Astronom bernama Catherine Durand (Léa Drucker), berhasil melacak keberadaan sinyal berkekuatan tinggi dari luar angkasa.

Di lokasi berbeda, Bill Ward (Gabriel Byrne) mendeteksi sinyal yang sama melalui mesin riset otak miliknya.

Tak lama berselang setelah temuan ini, sekumpulan meteor berhasil menembus atmosfer bumi.

Awalnya mereka menyangka bahwa benda tersebut adalah sebuah meteor, namun ternyata benda asing tersebut merupakan pesawat ruang angkasa berwarna metalik yang memiliki ukuran raksasa.

Bill berusaha memberi peringatan pada sang mantan istri, Hellen (Elizabeth McGovern), untuk mencari tempat berlindung.

Kegaduhan mulai terjadi di berbagai penjuru dunia.

Serangan mulai dilancarkan dari pesawat tersebut, dan memakan banyak korban jiwa.

Sejumlah orang yang selamat berusaha berlindung dan bertahan hidup.

Dan peneliti juga mencari tahu tentang asal usul makhluk tersebut dan mengapa mereka sangat ingin menyerang bumi?

Review:

Alur cerita dari serial ini terjadi dengan berbagai sudut pandang, sudut pandang para militer, peneliti dan sekelompok orang yang berusaha bertahan hidup ditengah situasi tersebut.

Suasana dari serial ini sangat mencekam dan penuh emosional, dimana orang-orang yang selamat terdapat tauma dan penuh dengan kepanikan.

Hal ini didukung dengan visual effect yang menggelegar, sehingga ketika muncul ancaman ketegangan menjadi semakin kuat.

Bagi kalian yang ingin menonton fiksi ilmiah tentang acaman makhluk luar angkasa, serial ini akan menjadi tontonan yang tepat.

 

Gimana penasaran gak? 

0 Response to "Sinopsis dan Review Serial: War of the Worlds (2020)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE