Georkutty dan keluarganya kini telah hidup berkecukupan. Ia bahkan telah menjadi pemilik sebuah bioskop dan memiliki impian membuat sebuah film…
Film : Drishyam 2 (2021)
Merupakan sekuel dari film
Dirshyam (2013) yang masih dibintangi oleh pemeran sebelumnya. Film ini pernah
diremake dengan bahasa Hindi dengan judul yang sama pada tahun 2015 sementara
Dirshyam 2013 berbahasa Malayam.
Sementara sekuelnya ini
menceritakan 6 tahun setelah terjadinya pembunuhan Varun.
WAJIB NONTON FILM PERTAMANYA!
Sinopsis :
Georkutty dan keluarganya kini
telah hidup berkecukupan. Ia bahkan telah menjadi pemilik sebuah bioskop dan
memiliki impian membuat sebuah film
Meski masalah pembunuhan itu
telah usai, putrinya, Anju masih mengidap PTSD yang membuatnya beberapa kali
mengalami epilipsi.
Disisi lain, tetangganya yang iri
dengan kesuksesan mereka menyebar berita tidak baik. Ditambah polisi yang
merasa dipermalukan akibat tidak bisa menangani kasus pembunuhan Varun kerap
mengawasi Georgekutty
Review :
Yang udah nonton film sebelumnya
pasti udah gak asing lagi sama keluarga satu ini.
Seperti film terdahulunya, harus
sabar banget menunggu sampai konflik benar-benar muncul (kalo diski-skip nanti
malah bingung)
Kita bakal mengikuti kisah ayah
sekaligus suami yang berusaha melindungi keluarganya dari kasus pembunuhan
Ceritanya sama keren dengan film
pertamanya, penuh twist yang ga ketebak dan bikin geleng-geleng kepalanya.
Meski dari segi akting dan
pengambilan gambar masih sedikit menjadi pr. Kalau dibandingkan film pertamanya
memang lebih bagus yang pertama, namun sekuel ini gak kalah keren!
Yang suka film twist gaboleh
lewatin film satu ini!
Rating pribadi : 8/10
Gak ada nyanyi-nyanyi
Genre : Drama, Thriller
Duration : 2 jam 32 menit
Rating IMDb : 8.8/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Film : Drishyam 2 (2021)"
Posting Komentar