Sinopsis dan Review Film: Fatherhood (2021)

Perjuangan seorang ayah yang membesarkan putrinya sendirian setelah sang istri meninggal.

 

Film: Fatherhood (2021)

Merupakan film drama komedi Amerika yang disutradarai oleh Paul Weitz yang dibintangi oleh Kevin Hart, Alfre Woodard, Frankie R. Faison, Lil Rel Howery, DeWanda Wise, Anthony Carrigan, Melody Hurd, dan Paul Reiser.

FAMILY FRIENDLY MOVIE

 

Sinopsis:

Berkisah tentang seorang pria bernama Matthew yang akan berbahagia karena istrinya akan melahirkan

Namun ternyata semua diluar dugaan, bahagianya menjadi duka karena pasca melahirkan, sang istri tiba-tiba pingsan dan meninggal.

Kini, Matthew terpaksa harus membesarkan putrinya sendirian tanpa sosok ibu.

Orang-orang sekitar sudah menyarankan Matthew agar mencari sosok ibu baru namun itu bukanlah hal yang mudah karena ia sangat menyayangi mendiang istrinya.

 


Review:

Yang butuh asupan film heatwarming bisa nonton film satu ini!

Kalo biasanya kamu liat Kevin Hart ngelawak, di sini dia meranin bapak-bapak yang malah bikin nangis, namun tetep menyelipkan banyolan khasnya yang bikin ketawa.

Ceritanya simpel, dan ngasih tau kita kalo seorang ayah juga bisa ngurus anak! (ibu-ibu bisa ajak suaminya nonton ini)

Karakter-karakternya bermain dengan baik, meski konfliknya masih bisa ditebak. Adegan awal juga seperti hanya lewat saja dan lebih berfokus pada bagaimana Matthew membesarkan putrinya.

Rating pribadi: 7/10

 

Genre: Komedi, Drama

Duration: 1 jam 49 menit

Rating IMDb: 6.7/10

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Fatherhood (2021)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE