Sinopsis dan Review Film : Dark Figure of Crime (2018)

Bercerita tentang seorang pembunuh yang mengaku tentang 7 kasus pembunuhan kepada detektif.

 


Film : Dark Figure of Crime (2018)

Cerita yang didasarkan pada kisah nyata, seorang pelaku pembunuhan mengakui perbuatannya pada seorang detektif.

Berdasarkan kisah nyata. Namun sayangnya film ini menuai kontroversi karena dinilai tak meminta persetujuan keluarga korban terlebih dahulu untuk mengangkat kasus pembunuhan sebagai cerita.

 

Sinopsis :

Suatu hari seorang detektif bernama Hyung Min (Kim Yoon Seok), menerima telepon dari Tae Oh, yang mengaku sudah melakukan tujuh pembunuhan yang belum terungkap. Ia memberikan Hyung Min beberapa petunjuk, namun ia keburu dibawa oleh polisi untuk segera dipenjara.

Saat dipenjara, ia mengaku telah membunuh 7 orang namun tidak ada yang mempercayai pengakuan Tae Oh, kecuali Hyung Min.

Akhirnya, Hyung Min melakukan penyelidikannya sendiri untuk membuktikan perkataan Tae Oh.

 

Review :

Menurut saya, film ini lebih menjorok ke drama daripada misterinya. Namun akting para kedua aktir utamanya sangat bagus, plot dari film ini juga menarik.

Film ini juga menyinggung kelemahan sistem peradilan di Korea sana, namun dengan pembawaan yang berbeda.

Sinematografinya juga indah, mampu membawakan kesan kelam dari cerita tersebut.

Namun mungkin, dipertengahan, film ini terasa lambat, namun tidak banyak mempengaruhi film ini.

Rating pribadi : 7.2/10

 

Directed : Kim Tae-kyun

Produced : Shin Young-il

Starring : Kim Yoon-seok, Ju Ji-hoon

Production : 295 Films, Blossom Pictures

Distributed : Showbox

Genre : Kriminal, Drama, Thriller

Duration : 1 jam 50 menit

Rating IMDb : 7/10

0 Response to "Sinopsis dan Review Film : Dark Figure of Crime (2018)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE