Review Serial: Maid (2021)

Menyoroti seorang wanita bernama Alex yang kabur bersama anaknya, Maddy karena KDRT yang dilakukan suaminya. Ia harus …

 

Serial: Maid (2021)

Menyoroti seorang wanita bernama Alex yang kabur bersama anaknya, Maddy karena KDRT yang dilakukan suaminya.

Ia harus mencari tempat tinggal untuk ia dan putrinya, Maddy, tanpa bekal uang yang cukup.

Alex kini harus berjuang bertahan hidup bersama putrinya ditengah keluarga yang bermasalah dan traumanya.

 

Review:

Ga berekspektasi apa-apa nonton serial ini, hanya berbekal bagus dan banyak orang yang merekomendasikannya

Dan gak nyangka kalau serial ini menceritakan dengan detail bagaimana susahnya jadi seorang "single parents" dan harus beradaptasi dengan trauma yang belum selesai

Gak cuma fokus sama kisah Alex, kita juga bakal dikenalin dengan sudut pandang pernikahan orang lain yang begitu kompleks (kadang bikin kesel kayak kisah ibunya Alex)

Ditambah, karakter-karakternya yang bermain dengan baik, suka banget sama akting Margaret Qualley yang berperan sebagai Alex, dan wanita-wanita kuat yang hadir di serial ini

Akhir kata, sebuah serial yang mengangkat detail tentang dunia pernikahan, trauma, KDRT sampai strata sosial, disajikan dengan haru biru yang mengaduk emosional dan simpatik. Buat yang belum nikah cocok banget buat bekel biar ga kaget. Rekomended!

Rating pribadi: 9/10


Genre: Drama

Episode: 10 episode

Rating IMDb: 8.6/10

0 Response to "Review Serial: Maid (2021)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE