J. Paul Getty merupakan orang yang sangat kaya, Ia mendapat kabar bahwa cucunya di culik dan ...
Film: All the Money in the World
(2017)
Bagi kalian yang suka film
Drama/Misteri film ini sangat menarik untuk kalian tonton.
Berdasarkan sebuah buku yang
diterbitkan pada tahun 1995 karya John Pearson, tentang kisah J. Paul Getty
Orang kaya raya dimana cucuknya diculik dan penculiknya meminta tebusan
kepadanya. Namun tidak semudah itu ferguso.
Meskipun film ini mendapatkan keuntungan yang sangat tipis dengan biaya produksi, namun banyak pujian yang diberikan untuk film ini. Christopher Plummer dinominasikan untuk Academy Award, Golden Globes, BAFTA untuk Aktor Pendukung Terbaik.
Sinopsis:
John Paul Getty III, merupakan
cucuk dari J. Paul Getty, dimana kakeknya tersebut merupakan salah satu orang
paling kaya didunia.
Saat hendak jalan-jalan John
tiba-tiba saja diculik, penculik tersebut kemudian membawanya ke tempat
tersembunyi dan meminta tebusan kepada Ibunya Gail Harris, berbeda jauh dengan
kakeknya Gail merupakan orang sederhana yang hidup berkecukupan.
Gail kemudian meminta bantuan
kepada ayahnya untuk dapat menebus John, bagi Paul uang tebusan tersebut dapat
ia dapatkan dengan sangat mudah. Namun Paul menolak untuk membantu menebusnya.
Review:
Film ini mempunyai plot yang maju
mundur, awal-awal mungkin kalian akan sedikit kebingungan, namun nikmatin aja,
film ini seru kok, nanti kejadian-kedian sebelumnya akan terungkap dan kenapa
si Gail ini tidak hidup mewah seperti kakeknya.
Penonton disini akan dibuat
emosi.
Gak banyak aktor yang terlibat
dalam film ini, namun semua dibuat dengan sangat niat dan gak
tanggung-tanggung, para pemain juga memainkan perannya dengan sangat baik.
Beberapa adegannya mampu membuat
saya terkejut, karena ternyata masalah-masalah dalam keluarga akan terbeberkan.
Bagi kalian yang suka film
Drama/Misteri dengan plot yang gak sederhana dan menarik untuk dibahas, kalian
harus nonton film ini, Rating: 7,5/10
Directed : Ridley Scott
Produced : Dan Friedkin
Starring : Michelle Williams,
Christopher Plummer, Mark Wahlberg, Romain Duris
Genre: Drama/Mystery
Durasi: 2 jam 15 menit
Rating IMdb: 6,8/10
Rotten Tomatoes: 78%
0 Response to "Sinopsis dan Review Film: All the Money in the World (2017)"
Posting Komentar