Berkisah tentang seorang pria bernama Jonathan Larson yang sedang galau di usia menjelang 30 tahunnya.
Film: tick, tick...Boom! (2021)
Merupakan film yang diadaptasi
dari semi autobiografi pertunjukkan musikal dengan judul yang sama karya
Jonathan Larson. Film ini dibintangi oleh Spider- eh Andrew Garfield, selain
itu juga ada Alexandra Shipp, Robin de Jess dan banyak lagi
Sinopsis:
Berkisah tentang seorang pria
bernama Jonathan Larson yang sedang galau di usia menjelang 30 tahunnya.
Bagaimana tidak, usia 30-nya ia
belum menjadi apa-apa. Jon sendiri memiliki bakat seni untuk membuat sebuah
teater musikal yang sukses, namun semua berbanding terbalik karena ia justru
menjadi seorang pelayan restoran.
Disisi lain, kekasihnya menekan
Jon untuk segera mengambil keputusan akan tetap atau pindah, sementara sahabat
baiknya sudah meraih kesuksesan terlebih dahulu meski harus mengorbankan
mimpinya
Jon tetap berusaha agar impiannya terwujud agar bisa membuktikannya pada orang-orang
Review:
Sebuah film dengan gaya bercerita
yang berbeda dari biasanya, dengan alunan musik yang enak banget di telinga
Menyoroti kisah Jon yang ambis
dengan cita-citanya, namun di satu titik, ia meragukan apa yang selama ini ia
kejar.
Perjuangannya terasa dekat dengan
kehidupan sehari-hari, tentang mengorbankan mimpi untuk tetap hidup atau mati
bersama mimpi tersebut.
Yang menjadi nilai plus film ini
adalah akting Andrew Garfield sendiri yang membuat penonton bersimpati dengan
mudah.
Karakter lainnya love-able,
sayang Michael banyak-banyak!
Buat yang lagi ngadepin quarter
life crisis bisa coba film satu ini! Oiya, lagu-lagu di sini enak didenger
dengan lirik yang ringan jadi gak ngebosenin.
Rating pribadi: 8/10
Funfact: Restoran tempat Jon
kerja, adalah restoran yang sama dengan tempat Mary Jane kerja di film
Spider-Man, dan Andrew juga pernah berperan jadi Spider-Man.
Genre: Musikal, Biografi, Drama
Durasi: 1 jam 55 menit
Rating IMDb: 7.9/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Film: tick, tick...Boom! (2021)"
Posting Komentar