Perjalanan seorang pemuda ke sebuah pulau terpencil untuk menyelamatkan saudara perempuannya.
Film: Apostle (2018)
Sebuah film Horror dengan
nuansa baru jebolan dari Netflix ini akan menjadi pembahasan yang menarik.
Ini merupakan sebuah film
dari Inggris yang disutradarai oleh Gareth Evans, Dia merupakan salah satu
sutradara yang membantu dalam mengembangkan perfilman Indonesia, salah satu
garapannya adalah: Merantau dan The Raid.
Untuk kelas Netflix sendiri
film ini mendapat ulasan positif dari para kritikus, yang memuji sinematografi,
Visual serta penampilan para pemain
Sinopsis:
Bersetting pada tahun 1905,
mengikuti kisah Thomas Richardson yang tengah melakukan perjalanan ke pulau
terpencil untuk menyelamatkan saudari perempuannya, Jennifer, yang telah
diculik dan ditahan oleh pemimpin sana. Mereka meminta tebusan karena Jennifer
merupakan keturunan orang berada.
Plot cerita dalam film ini
manju mundur.
Kilas baliknya akan
mengungkap tentang kehidupan Thomas, yang merupakan mantan misionaris Kristen
yang meninggalkan imannya setelah dia disiksa di Peking selama Pemberontakan
Boxer karena mencoba memperkenalkan agama Kristen ke China.
Disini Thomas akan menyamar
sebagai mualaf, yang akan kepulau tersebut, Namun misi ini tidak semudah yang
dibayangkan, beberapa kejadian mengerikan dialami oleh Thomas. Thomas mulai
mengungkap kejadian yang mengerikan.
Review:
Sebuah film Horror dengan
nuansa baru ini akan menjadi tontonan menarik kalian.
Horror disini bukanlah setan,
justru yang lebih menyeramkan adalah sifat manusia yang mulai nyeleweng akan
keyakinannya karena keegoisan.
Banyak kejutan-kejutan yang
tidak terduga sepanjang film ini berlangsung, yang membuat penonton syok.
Mungkin film ini ga bisa
dinikmati orang pada umumnya, namun saya pribadi sangat menikmati sepanjang
film ini berlangsung.
Directed :Gareth Evans
Produced :Aram Tertzakian, Ed
Talfan, Gareth Evans
Starring :Dan Stevens, Lucy
Boynton, Mark Lewis Jones, Bill Milner..
Distributed :Netflix
Genre: Thriller/Horror
Durasi: 2 jam 9 menit
Rating IMDb: 6,3/10
Rotten Tomatoes: 80%
0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Apostle (2018)"
Posting Komentar