Ulasan dan Sinopsis Film: Juan of the Dead (2011)

Mengikuti kisah Juan yang hidup di kuba, ia terkejut ketika virus zombie menyebar dengan sangat cepat.

Film: Juan of the Dead (2011)

Bagi kalian yang suka film zombie, mungkin kalian akan tertarik dengan film yang dibuat dari negara Spanyol ini.

Film ini terkenal dinegaranya loh, meskipun kurang dilirik dinegara lainnya, memenangkan penghargaan Goya kategori Bahasa Asing terbaik pada tahun 2012.

 

Sinopsis:

Film dibuka dengan kisah Juan yang tengah asik memancing disiang hari, tiba-tiba ia dikejutkan dengan munculnya seorang yang mengapung, ia mengira orang itu sudah mati, namun pas didekati ternyata mayat itu masih hidup dan bertingkah gila, ia tak sengaja membunuhnya.

Disisi lain, ia kembali ke daratan dan beraktivitas seperti biasanya, hidup Juan sebenarnya tidak seindah yang dibayangkan, ia mempunyai masalah percintaan serta ekonomi. Hingga akhirnya ia dikejutkan dengan kedatangan sekelompok zombie yang menyebar luas secara pesat dan menjadikan mimpi buruk kota tersebut.

Review:

Perlu di ingat ini merupakan film Zombie Komedi, bukan Zombie Thriller, jadi ya adegannya gak serius, beberapa adegan terlihat konyol.

Suatu negara mempunyai chirikhas berbeda dalam menampilkan sebuah film, sama halnya dengan film ini, untuk kategori film dinegaranya saya nilai ini bagus.

Tidak dianjurkan untuk tontonan anak dibawah umur, karena beberapa adegannya dewasa dan aksi yang banyak darah.

Kesimpulan: untuk film dinegaranya saya nilai film oke, namun untuk saya pribadi kurang bisa menikmati film dari Spanyol ini karena terlalu konyol dan hanya sedikit komedinya yang membuat kami tertawa. Namun bagi kalian yang penasaran boleh dicoba, atau dinilai sendiri dari Trailernya.

 

Directed: Alejandro Brugués

Produced: Gervasio Iglesias, Inti Herrera

Written: Alejandro Brugués

Starring: Alexis Díaz de Villegas

Genre: Laga/Horror/Komedi

Durasi: 1 jam 46 menit

Rating IMDb: 6,5/10

Rotten Tomatoes: 80%

0 Response to "Ulasan dan Sinopsis Film: Juan of the Dead (2011)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE