Sinopsis dan Review Film: Mr Vampire IV (1988)

Bercerita tentang 2 guru dan 2 murid yang harus menghadapi sebuah Vampire yang sangat kuat.

 

Film: Mr Vampire IV (1988)

Merupakan sebuah film Horror/Aksi/Komedi dari Hongkong dimana ditahun 2000'an film ini sangat terkenal di Indonesia, karena sering kali ditayangkan ditelevisi dengan Dubbing Indonesia.

Dulu kalian mungkin masih bingung dengan film ini, nonton ya sekedar nonton saja untuk hiburan, namun ternyata film ini berseri loh dengan plot cerita yang berbeda-beda. Berikut adalah urutannya:

1. Mr.Vampire 1 (1985)

2. Mr.Vampire 2 (1986)

3. Mr.Vampire 3 (1987)

4. Mr Vampire 4 (1988)

5. Mr.Vampire 5 (1992)

Dan sekarang kita akan membahas serial keempatnya

 

Sinopsis:

Berkisah tentang dua orang tetangga yang tinggal disebuah pegunungan hutan, Dimana hanya merekalah yang tinggal disana.

Terdiri dari 4 orang, 2 guru 2 murid.

Meski hidup berdampingan, namun para guru-guru ini sama sekali tidak pernah akur, setiap harinya mereka selalu saja bertengkar. Chin merupakan ahli Vampir sedangkan Wu Ma merupakan pendeta. Padahal murid-murid mereka sangatlah akrab.

Hingga suatu ketika sekelompok orang dari kerajaan membawa sebuah peti mati yang berisikan Vampire yang sangat kuat, awalnya para anggota sultan ini hanya melewati rumah mereka saja, Namun suatu ketika Vampire itu lepas dan menjadi malapetaka untuk mereka semua, mereka harus mengkesampingkan ego dan bekerjasama mengalahkan Vampire kuat tersebut.

Review:

Seru banget, film ini mampu membuat bernostalgia, dengan suasana sederhana dan aksi beladiri yang menghibur film ini mampu membuat penonton sangat terhibur.

Mulai dari awal sampai petengahan ini full komedi tentang kinflik yang terjadi dengan tentangga ini, Namun dari pertengahan sampai akhir film ini mulai menegangkan.

Dari serial pertama sampai 4 ini Mr Vampire, tetap menjadi salah satu tontonan yang menghibur.

 

Directed : Ricky Lau

Produced : Sammo Hung, Jessica Chan

Starring : Anthony Chan, Wu Ma, Chin Kar-lok, Loletta Lee

Production : Bo Ho Films Co., Ltd, Paragon Films Ltd.

Distributed : Golden Harvest

Genre : Aksi, Komedi, Horror

Duration : 1 jam 36 menit

Rating IMDb : 6.5/10

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Mr Vampire IV (1988)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE