Berkisah tentang kematian siswa yang terkenal sebagai raja gosip bernama Simon yang janggal.
Serial: One Of Us Is Lying (2022)
Serial ini berdasarkan buku best seller dengan judul sama
karya Karen M. McManus. One of Us Is Lying adalah serial televisi drama misteri
dewasa muda Amerika yang dikembangkan oleh Erica Saleh. Serial ini didasarkan
pada novel 2017 dengan nama yang sama oleh Karen M. Wikipedia (Inggris)
Sinopsis:
Berkisah tentang kematian siswa yang terkenal sebagai raja
gosip bernama Simon yang janggal.
Simon yang saat itu berada di perpustakaan bersama 4 murid
lainnya yaitu Browyn si gadis pintar, si atlet Cooper, si gadis populer Addy
dan si kriminal Nate kemudian mereka menjadi tersangka pembunuhan Simon.
Keadaan semakin runyam karena web milik Simon yang bernama "About That" tetap memposting aib murid-murid di sekolah. Lantas, siapa pembunuhnya?
Review:
Kalo mau nonton ini kudu punya waktu luang karena tiap
episodenya bikin ketagihan. Cuma 8 episode!
Semua karakternya mencurigakan dan punya motif, sehingga
sulit untuk menebak siapa pembunuhnya. Ditambah suasana yang semakin kacau
karena perlahan aib mereka terbongkar dengan sendirinya. Nonton ini harus fokus.
Serunya di sini adalah pengembangan karakternya yang
terlihat jelas tiap episodenya, dan bagaimana mereka berdamai dengan diri
mereka.
Serial ini juga memberitahukan tentang kehidupan anak
remaja, sisi gelap sosial media dan bagaimana gosip dengan mudah tersebar.
Meski gak twist-twist banget, suka sama misteri dan
karakternya. Cocok buat pecinta misteri nih!
Rating pribadi: 7/10
Genre: Kriminal, Drama, Misteri
Episode: 8 episode
Rating IMDb: 6,9/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Serial: One Of Us Is Lying (2022)"
Posting Komentar