Bercerita tentang pembuatan seri keenam sebuah blockbuster berjudul "Cliff Beasts", berpusat pada aktris bernama Carol yang harus menerima tawaran untuk kembali lagi ke project film ini. Masalahnya adalah,…
Film:
The Bubble (2022)
Film ini ngingetin kami dengan film Don't Look Up yang
mana dipenuhi jokes satire dan cast yang gak main-main. The
Bubble adalah film komedi Amerika 2022 yang disutradarai oleh Judd Apatow dari
skenario yang ditulis bersama dengan Pam Brady
Sinopsis:
Bercerita tentang pembuatan seri keenam sebuah blockbuster
berjudul "Cliff Beasts", berpusat pada aktris bernama Carol yang
harus menerima tawaran untuk kembali lagi ke project film ini.
Masalahnya adalah, dalam seri ke 5 ia tidak hadir,
ditambah ia percaya bahwa semua rekan kerjanya membenci dirinya. Karena butuh
uang dan mengembalikan pamornya, ia mau gak mau harus kembali ke seri ini.
Karena penggarapan di tengah pandemi, banyak hal yang gak terduga
Review:
Film ini punya cerita yang absurd, bahkan aktor-aktrisnya
absurd!
Dipenuhi komedi satire menyindir industri perfilman
terutama holiwud dan beberapa fenomena yang terjadi ditengah pandemi seperti
jaga jarak, masker, lockdown sampai demam tik-tok, oiya secara gak langsung
kita dikasih tau gimana susah senangnya dibalik layar.
Banyak juga cameo bintang terkenal tidak terduga.
Sayangnya, film ini gak punya cerita dan konflik yang kuat
dengan banyak jokes yang meleset dan terlalu dipaksa menurut Mimin, ditambah
durasi yang terlalu panjang. Buat film komedi memang gampang-gampang susah.
Sepanjang 2 jam kita akan disuguhi project mahakarya
blockbuster yang digarap serius-gakserius dengan jajaran cast terkenal. CGI-nya
oke!
Oiya, kalo kamu nonton The Mandalorian, jangan heran sama
Pedro Pascal di sini.
Akhir kata, emang bukan film yang harus dibawa serius.
Yang penasaran ada di Netflix
Rating pribadi: 4,5/10
Genre: Komedi
Durasi: 2 jam 6 menit
Rating IMDb: 4,8/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Film: The Bubble (2022)"
Posting Komentar