Morbius berkisah tentang Michael Morbius (Jared Leto) yang menderita penyakit darah langka sejak masih keci. Ketika berusia sekitar 12 tahun, dia bertemu seorang anak laki-laki bernama Lucian yang juga menderita penyakit yang membuatnya harus terus mendapatkan tranfusi darah itu.
Film:
Morbius (2022)
Morbius adalah film superhero Amerika tahun
2022berdasarkan Marvel Comics yang menampilkan karakter Morbius, Vampir yang
Hidup , diproduksi oleh Columbia Pictures bekerja sama dengan Marvel .
Didistribusikan oleh Sony Pictures Releasing , itu adalah film ketiga di Sony's
Spider-Man Universe (SSU). Disutradarai oleh Daniel Espinosa dan ditulis oleh
Matt Sazama dan Burk Sharpless , film ini dibintangi Jared Leto sebagai Dr.
Michael Morbius , bersama Matt Smith , Adria Arjona , Jared Harris , Al
Madrigal, dan Tyrese Gibson . Dalam film tersebut, Morbius menjadi vampir hidup
setelah menyembuhkan dirinya sendiri dari penyakit langka.
Bagi yang sudah nonton silahkan beri penilaian tersendiri!
Sinopsis:
Morbius berkisah tentang Michael Morbius (Jared Leto) yang
menderita penyakit darah langka sejak masih keci. Ketika berusia sekitar 12
tahun, dia bertemu seorang anak laki-laki bernama Lucian yang juga menderita
penyakit yang membuatnya harus terus mendapatkan tranfusi darah itu. Michael
lalu pindah ke New York karena mendapatkan beasiswa atas otaknya yang cerdas.
Selang puluhan tahun kemudian, Michael menjadi dokter yang terus berusaha menemukan penyembuhan atas penyakitnya tersebut. Dia lantas bereksperimen dengan DNA kelelawar. Eksperimennya berhasil. Dia sembuh. Tapi, efek sampingnya, dia menjadi vampir haus darah. Dia pun harus berusaha menekan keinginannya meminum darah manusia.
Review:
Film ini punya cerita yang simpel, sebuah disaster yang
muncul karena kelalawar (bukan korona). Mengangkat cerita tentang persahabatan
dan sedikit bumbu cinta, film ini lebih fokus ke drama dibandingkan aksinya
sendiri.
Ceritanya juga terkesan mainstream dan tidak punya
pendirian mengenai karakter Morbiusnya sendiri, dia (Morbius) mau jadi jahat
atau baik
CGI-nya miss di beberapa bagian, namun gak separah itu.
Karakter-karakternya bermain dengan baik, terutama Jared
Leto yang memang sedari awal paling mencuri perhatian.
Kalau dibilang jelek seperti kata tomat rasanya gak
sejelek itu, tapi memang ceritanya aja yang mainstream dan kurang bisa menarik
simpati penonton. Apalagi, penonton menunggu sampai 2 tahun untuk film ini.
Akhir kata, kalau masih penasaran mending langsung nonton
sendiri
Rating pribadi: 6,5/10
Genre: Aksi, Petualangan, Drama
Durasi: 1 jam 44 menit
Rating IMDb:5/10
Rotten Tomatoes: 19% - 52 suara
0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Morbius (2022)"
Posting Komentar