Petualangan Aoyama dan kawan-kawan memecahkan misteri munculnya pinguin dan hal aneh lainnya.
Film
: Penguin Highway (2018)
Merupakan film yang diadaptasi dari sebuah novel yang
berjudul sama oleh Tomihiko Morimi.
Untuk novel Penguin Highway sendiri sudah terbit pada
tahun 2010 dan memenangkan penghargaan Nihon SF Taisho.
Ini adalah debut pertama Hiroyasu Ishida yang sebelumnya
hanya menyutradarai seri pendek
Sinopsis :
Mengisahkan seorang bocah laki-laki berusia sekitar 10
tahun yang sangat cerdas untuk anak seusianya, bernama Aoyama. Ia adalah sosok
bocah yang tenang dan suka sibuk sendiri dengan penelitiannya.
Ia adalah orang yang terencana, bahkan ia sudah
merencanakan dengan siapa ia akan menikah. Hedeeehh.. Ia berencana akan menikah
dengan seorang wanita yang usianya jauh diatasnya, yang merupakan seorang
asisten dokter gigi disebuah klinik.
Suatu hari, ia menemukan sekelompok pinguin secara misterius muncul dan berkeliaran dikotanya, Aoyama dan temannya mulai meneliti kejadian misterius ini.
Review :
Ini merupakan film bergenre drama fantasi. Awalnya, mimin
kira hanya drama biasa antara bocah berusia sekitar 10 tahun dengan seorang
wanita asisten dokter gigi. Semenjak kedatangan penguin misterius tersebut,
fantasi dari film ini baru kelihatan.
Alur ceritanya memang cukup imajinatif dan ringan, meski
penceritaannya terasa lama, mungkin karena tokoh utamanya memiliki sifat yang
tenang.
Meski sudah memiliki jalan pikiran kedepan, Aoyama
tetaplah seorang bocah polos biasa. Sesekali, dialog dari Aoyama mampu membuat
saya tertawa karena kepolosannya.
Menjelang akhir film, misteri akhirnya mulai terpecahkan tentang
bagaimana munculnya pinguin-pinguin itu dan keanehan lainnya.
Animasinya juga memanjakkan mata dengan pemandangan indah
yang disajikan.
Rating pribadi : 7/10
Director : Hiroyasu Ishida
Writers : Tomihiko Morimi, Makoto Ueda
Starring : Kana Kita, Yû Aoi, Miki Fukui
Genre : Animasi, Petualangan, Fiksi
Duration : 1 jam 58 menit
Rating IMDb : 7/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Film : Penguin Highway (2018)"
Posting Komentar