Ulasan dan Sinopsis Film: The Unity of Heroes (2018)

Mengisahkan sebuah kelompok asing yang mencoba memecah belah penduduk desa dan mempengaruhi...

 

Film: The Unity of Heroes (2018)

Bagi kalian yang sudah menonton film Overlord, kurang lebih gambaran film ini akan seperti itu.

 

Sinopsis :

Bersetting disuatu desa pada zaman kekaisaran, dimana disana ada seorang guru ahli beladiri bernama Huang Feihong, sifatnya yang sopan santun membuat dirinya sangat dihormati.

Suatu ketika sekelompok orang asing mencoba memecahbelah penduduk desa tersebut, dengan cara mengadu domba antar aliran beladiri.

Huang Feihong tentunya tidak akan mudah terprovokasi, namun aliran lainnya mulai terpengaruh dengan omongan orang asing tersebut.

Dibalik itu semua ternyata, tentara asing berusaha menciptakan sebuah obat yang dapat memberikan kekuatan berlipat-lipat ganda kepada siapa saja yang menyuntikan obat tersebut. Dan obat ini masih dalam tahap perkembangan.

Ini bukanlah masalah besar, selain cobaan perpecahan yang akan terjadi, mereka juga harus berhadapan dengan orang asing yang mengerikan.

Review:

Untuk kelas layar lebar saya nilai film ini masih banyak kekurangan, namun untuk kelas movie televisi film ini mungkin akan menjadi tontonan menarik.

Plot cerita juga gak buruk-buruk banget meskipun agak absurd, film ini juga memberikan pesan moral untuk para penonton.

 

Direction : Zhenzhao Lin

Writers : Yuhao Gao, Zhenyi Li, Xinyao Niu

Starring : Bingyuan Li, Michael Tong, Wenzhuo Zhao

Duration : 1 jam 44 menit

Genre : Aksi, Drama

Rating IMDb : 5.5/10

0 Response to "Ulasan dan Sinopsis Film: The Unity of Heroes (2018)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE