Sinopsis dan Review Film: Emergency Declaration (2021)

Berkisah tentang buah pesawat dari Korea menuju Hawaii yang mengalami kejadian mengerikan yang tidak pernah terjadi sebelumnya.

Film: Emergency Declaration (2021)

Bagi yang sudah nonton silahkan beri penilaian tersendiri!

adalah sebuah film aksi bencana Korea Selatan tahun 2021 disutradarai oleh Han Jae-rim dan dibintangi oleh Song Kang-ho , Lee Byung-hun , Jeon Do-yeon dan Kim Nam- gil. Film ini didasarkan pada bencana penerbangan nyata di mana sebuah pesawat menyatakan siaga tinggi dan menuntut pendaratan tanpa syarat. Syuting dimulai kembali pada 12 September 2020, setelah ditunda karena kebangkitan COVID-19 pada Agustus 2020. [5] Film tersebut tamat pada 24 Oktober 2020.

 

Sinopsis:

Berkisah tentang buah pesawat dari Korea menuju Hawaii yang mengalami kejadian mengerikan yang tidak pernah terjadi sebelumnya.

Seorang teroris menyebarkan serbuk virus yang membuat korbannya bisa mati dalam masa inkubasi yang sangat cepat. Karena berada di darat, virus dengan cepat menyebar. Ketakutan menyebar bukan hanya di dalam pesawat melainkan juga seluruh Korea, bahkan dunia.

Review:

Nonton ini langsung tobat pake masker sepanjang film😂😷

Berhubung dalam pasca pandemi, penonton akan mudah memahami situasi yang dihadapi dari film ini, tentang bagaimana mengerikannya teror biologis membawa mimpi buruk bagi semua orang.

Selain itu, film ini menunjukkan betapa pentingnya Keselamatan Negara dan Rakyat yang tentu saja menjadi pilihan berat dan risiko yang tinggi. Dengan jajaran cast papan atas, membuat cerita ngalir gitu aja, gak ada yang terasa dipaksakan. Adegan paling memoriable menurut Mimin pas mobil guling, karena ITU GIMANA NGE-SHOT-NYA WOI!!?

Adegan pesawat guling juga gak kalah epic! Meski untuk CGI nya masih terasa kasar, dan backsoundnya yang berlebihan di beberapa scene.

Tapi Mimin saranin nonton ini jangan pas lagi cape karena akan membuat kamu semakin cape, karena 2 jam lebih kamu bakal disuguhin ketegangan dan kekesalan yang gak henti-henti dan mengandung bawang. Akhir kata, Mimin pribadi enjoy nonton ini, melelahkan tapi seru, mengambil isu kompleks terorisme, virus, keamanan negara yang dikemas dengan baik. Rekomended!

 

Rating IMDb: 7,1/10

Rating Rotten Tomatoes: 50%

Genre: Aksi, Drama, Thriller

Durasi: 2 jam 21 menit

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Emergency Declaration (2021)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE