Berkisah tentang 2 sahabat yang kembali dipertemukan setelah sekian lama, kehidupan mereka yang sedang mengalami krisis membawa mereka pada…
Film: The King of Pigs (2011)
The King of Pigs adalah film
drama animasi Korea Selatan tahun 2011 yang disutradarai oleh Yeon Sang-ho.
Film ini memenangkan tiga penghargaan pada Festival Film Internasional Busan
2011. Film ini terpilih untuk diputar pada seksi Directors' Fortnight di
Festival Film Cannes 2012. Wikipedia
Siapa yang nyangka, animasi suram
ini disutradarai oleh sutradaranya "Train to Busan", Yeon Sang-ho.
Sebelum Train to Busan, Sang-ho
memang terkenal lewat film animasinya. Dari animasi ini juga, mengangkat
namanya di Cannes Film Festival.
Sinopsis:
Berkisah tentang 2 sahabat yang
kembali dipertemukan setelah sekian lama, kehidupan mereka yang sedang
mengalami krisis membawa mereka pada masa lalu mereka yang gak kalah suram.
Flashback-
Berkisah tentang kelompok
pecundang yang dijuluki "pigs" yang kerap menjadi bahan bullyan.
Karena sudah muak, salah satu dari mereka memiliki ide gila yang tidak disangka-sangka.
Review:
Meski animasi, film ini sangat
tidak direkomendasikan ditonton oleh anak-anak!
Animasi yang suram, bahkan udah
keliatan meski hanya melihat posternya saja. Film ini mengangkat isu tentang
bully, kekerasan, strata sosial sampai trauma yang mungkin akan mentrigger
beberapa orang.
Penonton akan diperlihatkan
bagaimana sulitnya korban bully menjalani kehidupan mereka meskipun kejadian tersebut
sudah terjadi lama.
Animasinya yang agak berbeda juga
berhasil menciptakan aura dingin dan mengerikan dari ceritanya.
Film ini juga menyelipkan twist
yang bikin penonton melongo.
Akhir kata, animasi yang bukan
tontonan anak-anak ini berhasil mengulik sebuah trauma mengerikan tentang bully
agar penonton lebih aware mengenai efek dari bully itu sendiri. Rekomended!
Rating pribadi : 7/10
Genre: Animasi, drama, thriller
Durasi : 1 jam 37 menit
Rating IMDb : 6,7/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Film: The King of Pigs (2011)"
Posting Komentar