Ulasan dan Sinopsis Serial: Monster: The Jeffrey Dahmer Story' (2022)

Merupakan serial yang menceritakan kasus pembunuhan berantai yang dilakukan oleh Jeffrey Dahmer. Ia adalah….

Serial: Monster: The Jeffrey Dahmer Story' (2022)
Bagi yang sudah nonton, Mimin peringatkan untuk menyiapkan mental!

Monster: The Jeffrey Dahmer Story adalah serial televisi drama biografi terbatas Amerika yang dibuat oleh Ryan Murphy dan Ian Brennan yang ditayangkan di Netflix selama satu musim pada 21 September 2022. Murphy juga berperan sebagai showrunner dan produser eksekutif bersama dengan Brennan. Wikipedia (Inggris)


Sinopsis Monster: The Jeffrey Dahmer Story' (2022):

Merupakan serial yang menceritakan kasus pembunuhan berantai yang dilakukan oleh Jeffrey Dahmer. Ia adalah pemuda asal Amerika serikat yang membunuh 17 pria dan anak-anak antara tahun 1978 dan 1991. Bukan hanya itu, Jeff juga memperkosa hingga memutilasi dan mengkonsumsi daging para korbannya.


Review Monster: The Jeffrey Dahmer Story' (2022):
Serial ini menceritakan kasus monster gila bernama Jeff Dahmer yang juga berfokus pada korban dan keluarga korbannya.
Sebelumnya, serial ini menimbulkan kontroversial karena kasusnya yang sensitif terutama untuk keluarga korban. Salut sama karakter utamanya, Evan Peters yang berhasil menggambarkan bagaimana aneh dan psikopatiknya Jeff Dahmer, GILA BANGET!
Bukan hanya berfokus pada aksi gila karakter utama, serial ini juga mengangkat isu diskriminalitas yang kental dan latar belakang pelaku. Meski alur ceritanya maju-mundur, serial ini bisa dipahami dengan baik. Penggambaran nuansa tahun 70-90 an juga apik, dengan visual yang bikin ngeri dan merinding.
Jujur, Mimin sendiri butuh beberapa hari untuk menyelesaikan serial ini karena cukup menguras mental. Melihat masa lalu Jeff dan bagaimana ia melancarkan aksinya, hingga respon kemarahan keluarga korban. Ditambah, isu tentang LGBT yang akan sangat sensitif bagi sebagian orang membuat kamu harus berfikir 2x untuk menonton ini. Akhir kata, gak salah kalau ini menjadi salah satu serial tersukses di Netflix, karena keberhasilan karakter utama dan nuansa mengerikan yang dibangun.
Rating pribadi: 8/10
Rating IMDb: 8,2/10

Genre: Biografi, Kriminal, Drama
Episode: 10 episode

0 Response to "Ulasan dan Sinopsis Serial: Monster: The Jeffrey Dahmer Story' (2022)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE