Sinopsis Film : Population 436 (2006)

Mengisahkan seorang petugas sensus yang menemukan kejanggalan di sebuah desa yang berpopulasi 436

 

Film : Population 436 (2006)

Merupakan film horor-misteri 2006 yang disutradarai oleh Michelle MacLaren dan dibintangi oleh Jeremy Sisto, Fred Durst, Peter Outerbridge dan Charlotte Sullivan.

 

Sinopsis :

Mengisahkan seorang petugas sensus, Steve Kady yang datang ke suatu desa menggantikan temannya yang harusnya kembali ke kota untuk mendata desa tersebut. Kedatangan Steve disambut hangat oleh warga desa, namun meeka memperlakukan Steve bukan sebagai seorang tamu atau pengunjung desa, tetapi seperti seorang warga baru yang pindah ke desa tersebut.

 

Seteve mendapati bahwa populasi di desa tersebut tidak mengalami perubahan sejak 100 tahun terakhir. Populasi di desa tersebut tidak meningkat ataupun menurun dan stagnan di angka 436. Steve mulai merasa aneh dengan sikap para warga, dan ketika Steve berkeliling desa tersebut dia bertemu dengan petugas sensus yang harusnya sudah kembali untuk melaporkan data desa tersebut. Dari situlah temannya mengatakan bahwa Steve tidak akan bisa keluar dari desa tersebut dan menanyakan tentang mimpi aneh yang dialami Steve selama datang ke desa itu.

 

Dari sinilah Steve mulai menemukan banyak kejanggalan dan sebuah fakta mengerikan didesa tersebut.

 

Directed : Michelle MacLaren

Produced : Gavin Polone

Written : Michael Kingston

Starring : Jeremy Sisto, Fred Durst, Charlotte Sullivan, Peter Outerbridge

Distributed : Sony Pictures Home Entertainment

Genre : Drama, Horror, Misteri

Duration : 1 jam 32 menit

Rating IMDb : 5.7/10


0 Response to "Sinopsis Film : Population 436 (2006)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE