Setelah menyaksikan kematian kedua orang tuanya, Cataleya tumbuh menjadi pembunuh bayaran untuk ....
Film : Colombiana (2011)
"Colombiana"
berarti seorang wanita dari Kolombia. Film ini tentang Cataleya, seorang gadis
berusia sepuluh tahun di Kolombia yang keluarganya dibunuh oleh seorang raja
narkoba. Lima belas tahun kemudian, seorang Cataleya yang sudah dewasa ingin
membalaskan dendamnya.
Sinopsis :
Mengisahkan seorang gadis
kecil bernama Cataleya. Kedua orang tuanya mati karena dibunuh oleh mafia
Colombia. Sejak itu, ia hidup bersama pamannya.
Dari pamannya itulah, ia
belajar bagaimana caranya menjadi seorang pembunuh. Cataleya kemudian tumbuh
menjadi seorang gadis cantik dengan kemampuan yang mematikan. Ia adalah seorang
pembunuh bayaran.
Disela-sela kesibukannya
menjadi pembunuh bayaran, ia juga mencari tahu siapakah dalang dibalik pembunuhan
kedua orang tuanya.
Cataleya ingin membalaskan dendamnya.
Review :
Yang membuat film ini apik
adalah pemeran utamanya.
Untuk jalan ceritanya sendiri
mudah diikuti, namun penceritaannya cukup nanggung, seperti kisah Cataleya yang
sebenarnya masih bisa digali lebih dalam lagi. Dan sayangnya masih banyak plot
hole didalamnya.
Aksinya cukup memukau. Itu
tadi, semua karena akting pemeran utamanya yang berhasil membuat film ini
menarik.
Rating pribadi : 6/10
Directed : Olivier Megaton
Produced : Luc Besson, Ariel
Zeitoun
Written : Luc Besson, Robert
Mark Kamen
Starring : Zoe Saldana, Cliff
Curtis, Lennie James, Callum Blue, Jordi Molla
Production : EuropaCorp, TF1
Films
Distributed : TriStar
Pictures, Stage 6 Films
Genre : Aksi, Drama, Thriller
Duration : 1 jam 48 menit
Rating IMDb : 6.4/10
0 Response to "Sinopsis dan Review Film : Colombiana (2011)"
Posting Komentar