Sinopsis dan Review Film: The Prodigy (2019)

Berkisah sepasang suami istri yang mendapatkan kabar bahagia bahwa mereka akan dikarunia seorang anak "Miles". Namun beberapa tahun kemudian mereka…

Bagi kalian yang sudah menonton film ini silakan memberikan penilaian tersendiri!

Film: The Prodigy (2019)

Sinopsis:

Berkisah sepasang suami istri yang mendapatkan kabar bahagia bahwa mereka akan dikarunia seorang anak "Miles". Namun beberapa tahun kemudian mereka menyadari bahwa ini bukanlah anak biasa. Miles mempunyai kecerdasan yang jauh lebih unggul dari anak lainnya, semakin dewasa Miles mulai bertingkah menyeramkan, Orang tua Miles mulai menyadari bahwa Miles bukanlah anak biasa.

 

Review:

Mengambil sosok anak yang mempunyai akal cerdas layaknya seorang dewasa.

Film sejenis ini sudah sangat familiar seperti film Orphan, Case 39 dan sebagainya.

Meski demikian alur cerita dari film ini berbeda, karena sang orang tua sudah tahu bahwa terdapat sosok iblis dalam tubuh anaknya itu, dan dari sinilah plot cerita menjadi menegangkan.

Film yang awalnya saya pandang sebelah mata ini ternyata lumayan seru juga loh, plot cerita ringan dan penuh misteri.

Jika kalian mampu menangkap scene opening tersebut, kalian bakal tahu plot cerita dari film ini bakal kemana. Namun yang sulit ditebak adalah motifnya apa. Intinya alur cerita dari film ini penuh misteri yang tidak mudah ditebak.

Tentu saja yang memerankan karakter Miles ini "karakter anak" harus benar-benar mempunyai skill berbeda, dan hebatnya Jackson Robert Scott mampu memerankan karakter tersebut, dimana sebelumnya dalam film IT aktingnya emang patut di acungkan jempol.

Pengen kesel tapi takut spoiler, Intinya gak adil banget.

Perlu diingat ini film gak full Horror, namun lebih ke Thriller dan Misteri.

Bagi kalian yang kagetan kalian harus siap-siap, karena banyak Jumpscare dari film ini.

Film ini sangat tidak dianjurkan untuk anak dibawah umur, karena banyak adegan yang tidak layak untuk ditonton oleh anak-anak.

Kesimpulan:

Bagi kalian yang suka film Horror/Thriller sejenis ini, kalian harus coba nonton film ini meskipun sangat menguras emosi. Namun menurut saya rekomended untuk kalian tonton. Rating: 7/10

 

Genre: Thriller/Horror

Durasi: 1 jam 31 menit

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: The Prodigy (2019)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE