Sinopsis dan Review Film: Hustle (2022)

Berkisah tentang seorang pencari bakat pemain basket bernama Stanley Sugerman yang mendedikasikan hidupnya untuk basket. Ia lama bekerja untuk…

Film: Hustle (2022)

Hustle adalah sebuah film drama komedi olahraga Amerika tahun 2022 yang disutradarai oleh Jeremiah Zagar, dari skenario oleh Taylor Materne dan Will Fetters. Wikipedia (Inggris)

 

Sinopsis:

Berkisah tentang seorang pencari bakat pemain basket bernama Stanley Sugerman yang mendedikasikan hidupnya untuk basket.

Ia lama bekerja untuk klub Philadelpia 76ers dari National Basket Association (NBA) dan menghabiskan waktunya berkelana ke berbagai tempat mencari orang-orang bertalenta.

Namun terkadang pilihan Stanley kerap kali sembrono bagi beberapa orang. Ia bertemu dengan pria jalanan bernama Bo Cruz dan melihat bakat terpendam pria itu, namun sayangnya diremehkan.

Tidak menyerah, Stanley mengajari Bo Cruz sendiri dan membuktikan pada orang-orang bahwa pilihannya benar.

Review:

Pecinta basket wajib nonton film ini, karena kamu bakal disuguhkan nama-nama terkenal NBA yang ikut meramaikan film ini

Layaknya cerita seseorang yang berjuang dari 0, film ini menyuguhkan perjuangan jatuh bangun karakter untuk memperjuangkan mimpi mereka. Meski klise, tetap menarik!

Untuk kamu yang hidupnya lagi semrawut mungkin bisa nonton film ini barang kali termotivasi.

Buat yang noob di dunia basket tetep bisa menikmati film ini, barang kali kamu bakal tertarik di dunia basket!

Rating pribadi: 7/10. Ada di Netflix

 

Genre: Drama, Olahraga

Durasi: 1 jam 57 menit

Rating IMDb: 7,4/10

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Hustle (2022)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE