Sinopsis dan Review Film: Jurassic World Dominion (2022)

Empat tahun setelah kehancuran pulau Nublar, dinosaurus sekarang hidup dan berburu bersama manusia di seluruh dunia.

Film: Jurassic World Dominion (2022)

Sinopsis:

Empat tahun setelah kehancuran pulau Nublar, dinosaurus sekarang hidup dan berburu bersama manusia di seluruh dunia. Keseimbangan yang rapuh ini akan menentukan, apakah manusia akan tetap menjadi berada di puncak rantai makanan ketika berbagi wilayah dengan makhluk paling menakutkan dalam sejarah bumi.

 

Review:

Setelah sekian lama dinanti akhirnya Jurassic Waorld telah tayang di seluruh bioskop, dan saya merupakan orang yang berekspetasi besar dengan film ini, terlebih dengan kemunculan senior di Jurassic Park pada era 90'an.

Udah gak diragukan lagi deh, ini merupakan film besar dan tentunya Visual effetnya akan terasa menggelegar dan itulah yang saya rasakan, terutama pada kemunculan Dinosaurus, Terlebih kemunculan dinosaurus baru.

Kehadiran 3 aktor senior dalam film ini membuat saya bernostalgia, dan akting mereka lepas banget dan menghibur. Namun bagi kalian yang gak ngikutin Jurassic Park mungkin akan terlihat biasa aja.

Kekurangan:

Sayangnya dengan segala dukungan yang luar biasa tersebut, semua tidak di imbangi dengan alur ceritanya yang kurang pengembangan dan konfliknya gitu-gitu saja. Terasa membosankan.

Meski tuai banyak kritikan, film ini tetap menjadi tontonan yang sayang untuk dilewatkan, CGInya semakin berkembang, menggelegar dan membuat bernostalgia, namun tidak di imbangi dengan plotnya. Rating pribadi: 7/10

 

Genre: petualangan, fiksi ilmiah

Durasi: 2 jam 27 menit

Rating IMDb: 6/10

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Jurassic World Dominion (2022)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE