Review Film: Munafik 2 (2018)

Mengikuti kisah Ustaz Adam yang tidak henti-hentinya berbuat kebaikan, Kali ini Adam akan menghadapi Abu Jar, yang dicurigai melakukan ajaran sesat.

 


Film: Munafik 2 (2018)

Jika kalian sudah menonton film pertamanya dan suka, saya yakin kalian akan lebih menyukai sekuelnya ini.

 

Sinopsis:

Mengikuti kisah Ustaz Adam yang tidak henti-hentinya berbuat kebaikan, Kali ini Adam akan menghadapi Abu Jar, yang dicurigai melakukan ajaran sesat.

 

Review:

Musuh yang dihadapi Adam kali ini "Abuja" sangat kejam, banyak pengikut dan sadis. Secara keseluruhan "Nasir Bilal Khan" sangat pas untuk memerankan karakter Abuja.

Film ini menampilkan dialog yang bisa dibilang cepat dan padat. Gak banyak jeda dalam dialognya, dan yang paling saya suka, dalam dialognya ini menyelipkan berbagai pesan moral.

Dari debat kedua belah pihak yang saling bertentangan saja "antara golongan sesat dan murni". Dialognya menyelipkan banyak pesan moral.

Untuk segi kehorrorannya sering kali penonton dibuat kaget dan teriak, saya perhatikan antara soundtrack yang tiba-tiba keras dan penampilan hantu yang menyeramkan, menjadikan alasan membuat para penonton ketakutan.

Namun mendekai akhir film ini berubah menjadi Thriller, Hantu sudah tak nampak.

Perlu dingat, film ini dikhususkan untuk Dewasa 17 tahun keatas, karena ada adegan keras serta beberapa scene yang sadis.

 


Kesimpulan:

Meski belum bisa membuat kami sangat takutan banget, Munafik 2 berhasil membuat tegang. Yang paling penting film ini menyamapaikan banyak pesan moral didalamnya.

Walaupun ada beberapa scene yang mengganjal, Namun untuk segi kenikmatan dalam menonton, saya pribadi dapat menikmati bahkan sering kali terbawa suasana.

Untuk kategori film Malaysia, saya nilai banyak peningkatan.Rating pribadi: 8/10

0 Response to "Review Film: Munafik 2 (2018)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE