Sinopsis dan Review Film: Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023)

Berkisah tentang seorang anak bernama Matilda yang tinggal bersama kedua orang tua yang tidak ingin memilikinya. Kedua orang tua Matilda ingin memiliki anak laki-laki, namun…

Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023)

Film: Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023)

Matilda the Musical karya Roald Dahl, atau hanya Matilda the Musical, adalah sebuah film drama komedi fantasi musikal tahun 2022 yang disutradarai oleh Matthew Warchus dari sebuah skenario oleh Dennis Kelly, berdasarkan pada musikal panggung dengan nama yang sama oleh Kelly dan Tim Minchin, yang pada gilirannya adalah berdasarkan novel tahun 1988 Matilda oleh Roald Dahl. Film yang diproduksi bersama oleh TriStar Pictures, Working Title Films, dan The Roald Dahl Story Company ini merupakan film kedua yang diadaptasi dari novel tersebut, setelah film tahun 1996. (juga diproduksi oleh TriStar). Film tersebut dibintangi oleh Alisha Weir sebagai pemeran utama, bersama Lashana Lynch, Stephen Graham, Andrea Riseborough, Sindhu Vee, dan Emma Thompson. Dalam film tersebut, Matilda Wormwood (Weir), yang diabaikan dan dianiaya oleh orang tuanya (Graham dan Riseborough), mengembangkan kemampuan psikokinetik untuk menghadapi Nona Trunchbull (Thompson), kepala sekolah Crunchem Hall School yang kejam dan kejam.

Sinopis Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023):

Berkisah tentang seorang anak bernama Matilda yang tinggal bersama kedua orang tua yang tidak ingin memilikinya. Kedua orang tua Matilda ingin memiliki anak laki-laki, namun yang keluar adalah seorang perempuan, Matilda. Meski tidak diinginkan kedua orang tuanya, ia adalah anak yang sangat pintar dan imajinatif. Ia kemudian disekolahkan di sebuah sekolah yang penuh dengan kediktatoran kepala sekolah yang mengerikan.

Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023)

Review Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023):

Sebuah film adaptasi yang menurut Mimin sukses membawakan sebuah musikal menyenangkan dengan cast yang enerjik dan banyak akal. Film ini menghadirkan lagu-lagu yang menyenangkan dan enak didengar. Salah satu lagu favorit Mimin adalah "When I Grow Up" yang sampai sekarang gak bosen-bosen Mimin denger. Para castnya bersinar cemerlang, antagonis dan protagonis memiliki porsi yang cukup yang berhasil membawa cerita dengan baik.

Ceritanya sendiri sebenarnya cukup berat untuk orang dewasa, namun film ini menyajikannya dengan ringan serta mudah dimengerti dan menyenangkan. Mimin sendiri jarang nonton film musikal, namun yang ini sungguh menyenangkan dan meaningful, membuat penonton dewasa menyadari bahwa menjadi anak-anak adalah hal yang menakjubkan.

Rating IMDb: 7,1/10

Rating pribadi: 8,5/10

Genre: Drama, Komedi, Musikal

Durasi: 1 jam 57 menit

0 Response to "Sinopsis dan Review Film: Roald Dahl’s Matilda The Musical (2023)"

Posting Komentar

close
C4D6A0B77A6E39AE0EB3F09064568BDE